BENDERRAnews, 26/12/18 (Prabumulih): Lama dinanti-nantikan, akhirnya jelang tutup tahun ini, Matahari Deoartment Store hadir di Citimall Prabumulih. Dan kehadirannya tetnyara secara tidak langsung memberikan dampak positif khususnya dalam hal penyerapan tenaga kerja lokal di Kota Prabumulih.
Diinformasikan, gerai ini menjadi ke-6 yang diresmikan di tahun 2018. Secara total, menjadi gerai fisik ke-159 yang dioperasikan oleh Matahari di seluruh Indonesia. Sedangkan khusus di wilayah Sumatera Selatan, ini menjadi gerai ke-8.
Manager Matahari Department Store (MDS), Yudo Purnomo, mengatakan lebih dari 150 orang warga yang berasal dari Kota Prabumulih menjadi tenaga kerja.
“Dengan komposisi lebih dari 80 persen merupakan penduduk lokal yang berasal dari kota Prabumulih dan sekitar lokasi gerai,” ujarnya, Jumat (21/12/12) seperti dilansir RMOLSumsel.
Memotivasi UKM Prabumulih
Dilaporkan, dengan hadirnya Matahari di Prabumulih ini, menurut Yudo, terbukalah peluang kerja dan karir bagi tenaga kerja muda yang belum mendapatkan kesempatan selama ini, sehingga diharapkan dapat mengurangi angka pengangguran di wilayah ini.
“Dengan begitu pula akan terjadi peningkatan kesejahteraan dan kualitas hidup yang lebih baik bagi masyarakat sekitar,” ungkapnya.
Senada diungkapkan oleh Assisten I Pemerintah Kota Prabumulih, Asymuni Hambali, selain dapat menyerap tenaga kerja lokal dan mengurangi angka pengangguran di Kota Prabumulih, juga diharapkan memotivasi UKM di Kota Prabumulih untuk turut bersaing memasarkan produk di Citimall.
“Harapan kita UKM bisa berkontribusi di mall matahari selain itu pembangunan Mall juga merangsang pembangunan di Prabumulih,” demikian Asymuni Hambali(B-RM/jr)