BENDERRAnews, 23/9/17 (Manchester): Skuat besutan Josep Pep Guardiola, Manchester City, kembali tampil sempurna saat mengalahkan Crystal Palace dengan skor telak 5-0, Sabtu (23/9/17).
Sesudah sempat kesulitan menembus pertahanan The Eagles, The Citizens yang bertindak sebagai tuan rumah akhirnya berhasil unggul di pengujung babak pertama lewat gol dari Leroy Sane.
Gol Sane tercipta pada menit ke-44 usai menerima umpan dari kapten David Silva. Skor 1-0 untuk keunggulan Manchester City bertahan hingga akhir babak pertama.
Memasuki babak kedua, Manchester City langsung tancap gas dan menambah gol pada menit ke-51 lewat aksi dari Raheem Sterling. Tembakan kaki kanan Sterling yang menerima umpan dari Sane mengubah skor menjadi 2-0 untuk keunggulan The Citizens.
Delapan menit kemudian kembali aksi dari Sterling mengubah skor pada laga ini. Tembakan kaki kiri Sterling dari jarak dekat pada menit ke-59 membuat The Citizens unggul 3-0 atas Crystal Palace.
Gol keempat Manchester City tercipta pada menit ke-79 lewat tembakan dari Sergio Aguero.
The Citizens kembali menambah pundi gol mereka pada menit ke-89 lewat tembakan dari Fabian Delph setelah menerima umpan dari Silva.
Kemenangan 5-0 atas Crystal Palace membuat Manchester City makin kokoh di puncak klasemen. Sebaliknya Crystal Palace semakin terbenam di dasar klasemen setelah selalu menelan kekalahan di enam pekan pertama Premier League musim 2017/18.
Chelsea menang besar
Dari Stoke dilaporkan, Chelsea mencukur habis tuan rumah Stoke 0-4 dalam lanjutan pertandingan Liga Inggris malam ini. Alvaro Morata mencetak trigol, sementara Pedro menyumbang satu gol.
Morata membawa Chelsea unggul 1-0 ketika pertandingan baru berjalan dua menit. Gol berawal dari Bakayoko yang berhasil memotng bola. Bakayoko memberikan bola kepada Azpilicueta yang kemudian memberikan umpan silang kepada Morata. Morata berhasil menyelesaikan permainan untuk memberikan keunggulan pada Chelsea.
Chelsea tidak mengendurkan serangan. Di menit ke-30, Pedro menggandakan keunggulan The Blues. Pedro mencuri bola dari kemelut di lapangan tengah Stoke. Pemain Stoke berusaha memberikan back pass ke bagian belakang namun dipotong oleh Pedro yang kemudian melepaskan tendangan keras ke arah gawang.
Di babak pertama, penguasaan bola di antara kedua tim berlangsung relatif imbang. Stoke bahkan terlihat lebih unggul dengan lima tendangan tetapi dua serangan Chelsea yang akurat berhasil berbuah gol.
Hujan kartu kuning mewarnai awal babak kedua. Xerdan Shaqiri diganjar kartu kuning di menit ke-49 karena melakukan tekel keras kepada Christensen. Lalu Marcos Alonso dari Chelsea yang diganjar kartu kuning di menit ke-51. Kemudian Kante mendapat kartu kuning di menit ke-57 karena melanggar Ramadan dengan keras.
Pelatih Chelsea Antonio Conte akhirnya menarik Alonso dengan Gary Cahill di menit ke-59 untuk mengurangi tensi permainan. Mark Hughes menjawab dengan memasukkan Peter Crouch di menit ke-61 untuk menggantikan Jese. Lalu Conte menarik Pedro dan memasukkan Fabregas di menit ke-68 dan Eden Hazard menggantikan Willian di menit ke-72.
Mark Hughes mencoba meningkatkan tempo serangan dengan memasukkan Afellay menggantikan Bruno Martins Indi. Sayangnya, taktik ini justru berbalik melawan Stoke.
Sebuah tendangan chip dari Morata menambah gol bagi Chelsea hanya semenit setelah Afellay masuk. Morata berhasil memanfaatkan dengan baik assist dari Tiemoue Bakayoko.
Morata belum kenyang. Sebuah permainan dari tiga serangkai Spanyol -Fabregas, Azpilicueta, dan Morata- menjadikan skor 4-0 sekaligus trigol bagi Morata. Skor 4-0 bertahan hingga pertandingan selesai.
Dengan kemenangan ini, Chelsea naik ke peringkat ketiga dengan poin 13, terpaut tiga poin dari Manchester City dan Manchester United dengan 16 poin. Sementara itu, Stoke melorot ke posisi ke-15 klasemen sementara dengan poin lima.
MU menang tipis
Sementara itu di Southampton, tren kemenangan terus dilanjutkan Manchester United. Bertandang ke Saint Marry, MU sukses menaklukkan tuan rumah Southampton dengan kemenangan tipis 1-0, Sabtu (23/9/17).
Kemenangan MU ditentukan lewat gol semata wayang Romelu Lukaku di menit 20.
Hasil ini membuat MU terus menempel rival sekotanya Manchester City di puncak klasemen sementara. Ini menjadi kemenangan ke-17 MU dalam 22 pertemuan terakhir dengan Southampton, sisanya tiga kali berakhir dengan kekalahan.
Lukaku menjadi pembeda di pertandingan ini. Gol penentunya seakan mengakhiri sulitnya MU mengatasi perlawanan tuan rumah.
Pertandingan kedua tim berjalan sengit di 45 menit pertama. MU yang menekan sempat kesulitan membongkar pertahanan tuan rumah. Di menit 8, peluang didapat ketika Mkhitaryan kalah cepat dalam perebutan bola dengan kiper Ben Forster. Lalu ancaman kembali ditebar MU lewat tendangan keras Marouane Fellaini yang masih melebar.
Kebuntuan MU berakhir di menit 20. Sebuah serangan yang dibidani Ashley Young dari sisi kanan langsung melayangkan umpan silang. Lukaku berhasil menyambutnya dengan sundulan yang bersarang ke gawang Southampton. Skor 1-0 untuk MU.
Unggul, MU terus menebar ancaman ke lini pertahanan lawan. Menit 27 tendangan Rashford melebar tipis dari gawang. Southampton sendiri kesulitan untuk bisa masuk ke area penalti MU. Sampai peluit panjang babak pertama berbunyi, skor tetap 1-0 utnuk keunggulan MU.
Pertandingan semakin sengit di babak kedua. MU dan Southampton saling bergantian menebar ancaman. Bermula dari ancaman Romeu lewat tendangan keras saat terjadi kemelut di area penalti. Sayang, tendangan Romeu masih melebar di menit 53. Southampton terus bermain ngotot. Empat menit berselang ancaman dari Redmond masih bisa diselamatkan kiper David de Gea.
MU merespons saat umpan Mkhitaryan diterima dengan baik oleh Lukaku di menit 67. Namun tendangan keras Lukaku masih bisa diblok kiper. Menit 70, De Gea melakukan penyelamatan dari tendangan Redmond.
Setelah itu gantian peluang didapat MU ketika Ander Herrera yang tidka terkawal melesakkan tendangan keras. Namun tendangannya masih melambung di atas gawang. Sampai peluit panjang berbunyi skor tetap 1-0 untuk keunggulan MU. Demikian ‘BeritaSatu.com’. (B-BS/jr)
Susunan Pemain
Southampton: Forster, Soares, Yoshida, Hoedt, Bertrand, Davis, Romeu, Redmond, Lemina, Tadic, Long. Cadangan: McCarthy, Austin, Ward-Prowse, Van Dijk, Gabbiadini, Hojbjerg, Pied.
MU: De Gea, Valencia, Jones, Bailly, Young, Fellaini, Matic, Mata, Mkhitaryan, Rashford, Lukaku . Cadangan: Romero, Smalling, Carrick, Blind, Herrera, Lingard, Martial.