BENDERRAnews, 8/3/18 (Wahington): Badan kapal induk Amerika Serikat yang hilang sejak Perang Dunia II ditemukan di lepas pantai Australia. Kapal tersebut hilang dalam Pertempuran Laut Coral, setelah bertempur dengan pasukan Jepang pada 4-8 Mei 1942. Lebih dari 200 awak kapal tewas dalam pertempuran tersebut.
Dilaporkan, pada Selasa (6/3/18), Angkatan Laut AS mengkonfirmasi keberadaan kapal tersebut telah ditemukan oleh tim pencari yang dipimpin oleh pendiri Microsoft Paul Allen. Gambar-gambar video menunjukkan bangkai kapal yang hilang selama 76 tahun masih dalam kondisi baik.
Kapal USS Lexington ditemukan 3 Km di bawah permukaan air di Laut Coral, sekitar 800 km dari pantai timur Australia. Penemuan Lexington dan 11 dari 35 pesawatnya, dilaporkan oleh perusahaan Allen Vulcan pada Minggu (4/3/18).
“Sebagai anak dari selamat dari USS Lexington, saya mengucapkan selamat kepada Paul Allen dan awak kapal ekspedisi Research Vessel (R / V) Petrel untuk menemukan ‘Lady Lex’,” kata Laksamana Harry Harris, kepala Komando Pasifik AS, seraya memuji penemuan tersebut.
Hentikan agresi Jepang
Pertempuran Laut Coral dianggap sebagai peristiwa penting dalam menghentikan agresi Jepang di Pasifik selama perang.
Lexington ditenggelamkan sendiri oleh pasukan AS setelah diserang oleh beberapa torpedo Jepang dan bom selama pertempuran berlangsung.
Ratusan Tewas
Angkatan Laut AS menyatakan 216 awak tewas setelah kapal tersebut diserang. Lebih dari 2.000 lainnya diselamatkan.
“Lexington berada di daftar prioritas kami karena dia adalah salah satu kapal berharga yang hilang selama Perang Dunia II,” kata juru bicara Vulcan Robert Kraft.
Gambar-gambar dari dasar laut yang diambil oleh Petrel menunjukkan papan nama Lexington dan senjata api. Beberapa pesawat di kapal juga tampak masih dalam kondisi sangat baik.
Kapal Lexington tidak akan dievakuasi karena Angkatan Laut AS sudah menganggapnya sebagai kuburan perang. Kraft menyatakan bahwa pihaknya telah merencanakan sekitar enam bulan untuk menemukan kapal tersebut.
Tahun lalu, Vulcan juga menemukan bangkai kapal USS Indianapolis, yang tenggelam pada Juli 1945. Kapal riset ini telah menemukan pula kapal perang Jepang, Musashi, dan satu kapal angkatan laut Italia, Artigliere – keduanya berasal dari era yang sama. Demikian ‘Suara Pembaruan’ melansir dari BBC. (B-SP/jr)