BENDERRAnews.com, 25/5/20 (New York): Benar-benar menakjubkan, para miliarder Amerika Serikat menambah pundi-pundi kekayaannya sebesar US$434 miliar (Rp 6.379 triliun) selama lockdown di tengah pandemi virus corona (Covid-19) antara pertengahan Maret dan pertengahan Mei 2020, berdasarkan laporan terbaru Kamis atau Jumat WIB (22/5/20).
Dilaporkan, Jeff Bezos pendiri Amazon, dan Mark Zuckerberg pemilik Facebook mendapatkan keuntungan terbesar. Kekayaan Bezos naik US$34,6 miliar, sedangkan Zuckerberg melojak US$25 milar, menurut laporan Americans Tax Fairness and the Institute fo Policy Studie’s Program for Inequality dikutip CNBC.
Laporan ini didasarkan pada data Forbes pada 600 miliarder AS sejak 18 Maret, ketika sebagian besar negara bagian AS lockdown hingga 19 Mei.
Keuntungan para miliarder ini memperlihatkan bagaimana pandemi corona telah menjadikan perusahaan yang fokus pada teknologi diuntungkan. Bahkan ketika ekonomi dan tenaga kerja berjuang dengan krisis ekonomi terburuk dalam sejarah baru-baru ini.
Dari laporan itu, kekayaan bersih miliarder Amerika tumbuh 15 persen selama periode dua bulan, menjadi US$3,382 triliun dari US$2,948 triliun.
Lonjakan kekayaan berada lima besar jajaran miliarder terkaya AS yakni Bezos, Bill Gates, Zuckerberg, Warren Buffett, dan Larry Ellison dengan kenaikan keuntungan gabungan sebesar US$76 miliar.
Elon Musk meraih persentase keuntungan terbesar di antara jajaran miliarder AS selama dua bulan, dengan kekayaan bersih melonjak 48 persen menjadi US$36 miliar.
Zuckerberg berada di posisi berikutnya dengan kenaikan kekayaannya 46 persen dalam dua bulan, menjadi US$80 miliar.
Kekayaan Bezos meningkat sebesar 31 persen menjadi US$147 miliar. Sementara harta mantan istri Bezos, MacKenzie Bezos, yang menerima saham Amazon dari perceraian mereka, meningkat sepertiga, menjadi US$ 48 miliar.
Beberapa miliarder kekayaanya ambles
Mengingat studi menangkap pasar dari posisi dasar (bottom) dan berbalik arah menguat (rebound), laporan itu menciptakan gambaran yang sedikit lebih cerah dibandingkan setahun penuh.
Pada tahun ini, kekayaan Buffett telah menurun US$20 miliar, menurut Bloomberg Billionaire’s Index, sementara harta Gates turun sebesar US$4,3 miliar. Sementara tahun ini, Jeff Bezos telah memperoleh kekayaan US$35,5 miliar, lalu pundi-punci Zuckerberg naik US$9 miliar.
Ada beberapa miliarder yang kekayaanya ambles selama periode dua bulan ini. Terutama miliarder yang memiliki bisnis di sektor travel, perhotelan, atau bisnis ritel.
Kekayaan Ralph Lauren turun US$100 juta menjadi US$5,6 miliar. Sedangkan pengusaha hotel John Pritzker kekayaannya ambles US$34 juta menjadi US$2,56 miliar. Demikian CNBC. (B-BS/jr)