BENDERRAnews, 19/2/19 (Jakarta): Kini layanan GrabExpress telah tersedia di 139 kota di seluruh wilayah Indonesia.
Dilaporkan, dari Merauke hingga Sabang tersedia di platform Tokopedia, Bukalapak, K24klik, dan lainnya.
Termasuk pengguna di Lampung pun telah dapat menikmati layanan GrabExpress dengan menggunakan armada GrabBike melalui berbagai fitur menarik dan memudahkan.
Pertama, Inter face lebih ramah. Yakni, kini alur pemesanan melalui GrabExpress telah diperbarui dengan tampilan lebih mudah dan sederhana. Daftar kontak telepon yang tersimpan pada Ponsel cerdas juga terintegrasi langsung dengan aplikasi Grab, sehingga memudahkan untuk pemilihan dan mengisi rincian kontak penerima barang saat melakukan pemesanan layanan.
Kedua, pengiriman instan. Artinya, pengiriman dan penerimaan barang dilakukan dengan segera pada hari yang sama dengan ketersediaan armada GrabBike yang memadai.
Ketiga, jaminan keamanan. Maksudnya, pengiriman barang kini lebih aman dengan adanya asuransi barang, bukti pengiriman, dan fitur pelacakan kiriman.
Terakhir, Multi Concurrent Booking. Artinya, pengguna GrabExpress kini juga dapat melakukan hingga 10 pemesanan dalam waktu yang bersamaan. Mediko melanjutkan, Grab melakukan pendekatan hyperlocal dengan mengedepankan pemahaman mendalam mengenai preferensi dan kebiasaan masyarakat lokal yang kemudian diterjemahkan ke dalam layanannya, termasuk GrabExpress.
“Kami berharap, Grab dapat menjadi aplikasi terintegrasi yang semakin relevan dengan kebutuhan harian masyarakat Indonesia, sehingga mewujudkan visi kami sebagai everyday superapp pertama di Asia Tenggara,” demikian Marketing Director Grab Indonesia Mediko Azwar, seperti dilansir Investor Daily, akhir pekan lalu.
Terkemuka di Asia Tenggara
Grab merupakan mobile platform O2O terkemuka di Asia Tenggara yang menyediakan sejumlah layanan paling dibutuhkan untuk mendukung aktivitas harian konsumen. Mulai dari bepergian, makan, mengirim paket, maupun barang belanjaan dan membayar dengan satu dompet elektronik.
Kini, Grab telah menyediakan layanan di Singapura, Indonesia, Filipina, Malaysia, Thailand, Vietnam, Myanmar, dan Kamboja.
Mediko Azwar lanjut menjelaskan, dengan memanfaatkan keunggulan teknologi yang dimiliki, GrabExpress berkomitmen untuk membantu wirausahawan lokal agar terus berkembang.
Di Lampung, GrabExpress telah hadir sebagai langkah untuk menjadi everyday superapp dengan memenuhi kebutuhan masyarakat terhadap layanan kurir instan yang andal, mudah, dan aman.
“Melalui pelatihan pemasaran digital dan fotografi produk ini, kami memberikan kesempatan bagi wirausahawan lokal untuk mempelajari ilmu-ilmu baru untuk meningkatkan efisiensi bisnis mereka dan dapat mencapai target bisnis dengan lebih cepat,” ujar Mediko, dalam keterangannya.
Disebutnya lagi, pelatihan tersebut merupakan bagian dari komitmen berkelanjutan Grab yang terangkum dalam Masterplan 2020 Grab 4 Indonesia.
Grab ingin berkontribusi untuk mendorong pertumbuhan ekonomi digital sebagai kekuatan Indonesia di masa depan melalui akselerasi pertumbuhan bisnis e-commerce. (B-ID/jr)