BENDERRAnews, 18/7/18 (Los Angeles): Petinju asal Amerika Serikat (AS), Floyd Mayweather, memimpin daftar 100 selebritas dengan pendapatan tertinggi dunia versi majalah Forbes.
Sementara posisi kedua ditempati oleh aktor George Clooney dengan gaji tahunan tertinggi dalam karirnya yaitu sebesar US$ 239 juta. Perolehan tersebut setelah menjual perusahaan tequila Casamigos kepada British Spirits Company Diageo (DGE.L) pada Juni 2017.
Sedangkan ke-8 maestro sepakbola yang merumput di FC Barcelona, Lionel Messi.
Maywheater disebutkan memperoleh pendapatan sebesar US$ 280 juta selama periode Juni 2017 hingga Juni 2018.
Dikutip dari laporan Reuters, Rabu (18/7/18), Mayweather sejatinya tidak masuk dalam daftar tersebut pada tahun lalu. Namun, di bulan Agustus 2017, dirinya kembali bertarung melawan Conor McGregor, yang menghasilkan lebih dari US$ 550 juta. Dari angka tersebut, Mayweather mencatatkan pendapatan sebesar US$ 280 juta sebagai pemenang sekaligus promotor pertandingan.
Model Kylie Jenner yang masih berusia 20 tahun, berada di urutan ketiga dalam daftar tahunan Forbes Celebrity 100. Sebagian besar pendapatannya, berkat lini produk kosmetik miliknya yang sedang booming.
Berikut, daftar 10 selebritas dengan pendapatan tertinggi di dunia versi majalah Forbes, seperti dilansir juga oleh Reuters dan ‘BeritaSatu.com’:
1. Floyd Mayweather US$ 280 juta.
2. George Clooney US$ 239 juta.
3. Kylie Jenner US$ 167,5 juta.
4. Judy Sheindlin US$ 147 juta.
5. Dwayne Johnson US$ 124 juta.
6. U2 US$ 118 juta.
7. Coldplay US$ 115,5 juta.
8. Lionel Messi US$ 111 juta.
9. Ed Sheeran US$ 110 juta.
10. Cristiano Ronaldo US$ 108 juta. (B-BS/jr)