BENDERRAnews, 24/11/17 (Koln): ‘The Gunners’ Arsenal berhasil lolos ke 32 besar sekaligus mengamankan posisi sebagai juara Grup H Liga Europa meski kalah 1-0 di markas Koln, Jumat (24/11/17) dini hari WIB.
Sementara klub Bundesliga Jerman itu sukses menjaga asa untuk lolos berkat kemenangan tersebut.
Tim asuhan Arsene Wenger awalnya hanya butuh satu poin untuk memastikan status sebagai juara grup, tapi kekalahan ternyata juga cukup bagi mereka karena di laga lainnya BATE Borisov bermain imbang 0-0 kontra Red Star Belgrade.
Dalam laga yang berlangsung di RheinEnergieStadion ini, Arsenal mampu mendominasi jalannya pertandingan dan memainkan sepakbola yang indah lewat beberapa peluang yang mereka ciptakan. Namun penyelesaian akhir mereka berhasil digagalkan kiper Koln Timo Horn dan juga tiang gawang.
Memasuki babak kedua Arsenal juga masih kesulitan memecah kebuntuan meski terus menguasai bola, Koln justru berhasil bangkit dan mulai berbalik menekan pertahanan tim tamu.
Upaya Koln pun kemudian justru sukses berbuah gol setelah mendapatkan hadiah penalti pada menit ke-62.
Sehrou Guirassy dilanggar oleh Mathieu Debucy sehingga wasit menunjuk titik putih. Sang penyerang kemudian menjadi eksekutor penalti dan berhasil membobol gawang Arsenal yang dikawal David Ospina.
Setelah tertinggal satu gol Arsenal langsung mengurung pertahanan Koln. Pada menit ke-76 mereka nyaris saja menyamakan kedudukan. Olivier Giroud sudah terlepas dari kawalan bek Koln setelah mendapatkan umpan dari Jack Wilshere, tapi sang kiper Timo Horn bergerak maju untuk menghalaunya dan Jannes Horn sukses memotong bola sehingga hanya menghasilkan sepak pojok.
Arsenal terus menekan di sisa laga, namun pemain pengganti Eddie Nketiah dan Wilshere membuang kesempatan emas, tembakan mereka dapat diantisipasi dengan baik oleh kiper Koln, Horn.
Koln, yang belum berhasil memenangkan satu pun laga di ajang Bundesliga, pada akhirnya sukses mempertahankan keunggulannya dan kini mengumpulkan enam poin di Grup H, sama dengan perolehan Red Star Belgrade.
Kedua klub tersebut akan melakoni laga penentu untuk lolos pada laga pamungkas.
Sementara Arsenal, yang dipastikan menjadi juara grup setelah sukses mengumpulkan sepuluh poin, akan menjamu BATE Borisov, yang kini menempati urutan terbawah dengan perolehan lima poin, di laga terakhir. Demikian ‘Goal’ seperti dilansir ‘BeritaSatu.com’.
Milan menang besar
Sementara itu, tampil di kandang sendiri, San Siro, AC Milan sukses melumat tamunya Austria Wina dengan skor 5-1, Jumat (24/11). Kemenangan besar ini sekaligus memastikan Milan meraih tiket ke babak 32 besar Liga Europa sebagai juara Grup D.
Meski masih menyisakan satu pertandingan lagi, posisi Milan yang sudah mengemas 11 poin tidak akan terkejar pesaing terdekatnya, AEK Athens dengan tujuh poin. AEK Athens sendiri bermain imbang 2-2 dengan Rijeka 2-2.
Milan sempat tertinggal terlebih dulu setelah Christoph Monschein membobol gawang mereka meneruskan umpan Raphael Holzhauser di menit 21. Tertinggal, Milan langsung bangkit. Berselang tujuh menit kemudian Ricardo Rodriguez berhasil mencetak gol penyeimbang setelah mendapat umpan Andre Silva.
Setelah itu Milan langsung tancap gas. Di menit 36, Milan berbalik unggul. Giliran Rodriguez yang mengirim umpan terakhir kepada Silva untuk mencetak gol kelimanya di Liga Europa musim ini. Skor 2-1 untuk Milan.
Satu gol lagi dicetak Milan jelang turun minum. Kali ini gol dicetak Cutrone lewat sundulan setelah mendapatkan umpan matang Borini dari sisi kanan.
Unggul 3-1 di babak pertama membuat Milan tampil penuh percaya diri di paruh kedua.
Pasukan Vincenzo Montella kemudian memperlebar keunggulan mereka di sisa 20 menit pertandingan. Kali ini gol dicetak Silva setelah menjalin kerja sama satu dua dengan Hakan Calhanoglu.
Milan menutup pesta mereka di rumah sendiri via gol kedua Cutrone di menit ketiga di injury time. Skor 5-1 bertahans ampai turun minum. Demikian ‘Sportmole’.
Hasil lengkap
Pertandingan kelima babak grup Liga Europa sudah digelar, Kamis (24/11/17) malam. Sejumlah tim memastikan lolos ke babak 32 besar, diantaranya AC Milan dan Arsenal.
Milan memastikan tiket 32 besar sebagai juara grup setelah menggasak Austria Wina 5-1 di San Siro (24/11/17). Sedangkan Arsenal, meski kalah 0-1 dari FC Koeln juga tetap melenggang.
Kemenangan juga diraih wakil Inggris, Everton yang mengalahkan Atalanta 5-1. Demikian ‘Livescore’. (B-BS/jr)
Grup A
FC Astana 2 – 3 Villarreal
Maccabi Tel Aviv 0 – 2 Slavia Prague
Grup B
Partizan Beograd 2 – 1 Young Boys
Skenderbeu 3 – 2 Dynamo Kyiv
Grup C
Braga 3-1 Hoffenheim
Ludogorets Razgard 1-2 Istanbul Basaksehir
Grup D
AC Milan 5-1 Austria Wina
AEK Athena 2-2 Rijeka
Grup E
Everton 1-5 Atalanta
Lyon 4-0 Apollon Limassol
Grup F
Lokomotiv Moscow 2-1 Kopenhagen
FCS heriff 1-0 Zin
Grup G
Lugano 1-1 Hapoel Beer Sheva
Viktoria Plzen 2-0 FC FCSB
Grup H
BATE Borisov 0-0 FC Crvena Zvexda
FC Koln 1-0 Arsenal
Grup I
Konyaspor 1-1 Marseille
Salzburg 3-0 Vitoria de Gumaraes
Grup J
Athletic Bilbao 3-2 Hertha Berlin
Oestersunds FK 2-0 Zorya
Grup K
Lazio 1-1 Vitesse
Nice 3-1 Zulte Waregem
Grup L
Rosenborg 0-1 Real Sociedad
ZEnit St petersburg 2-1 FK Vardar Skopje