BENDERRAnews, 12/9/17 (Misano): Menunjukkan kepiawaiannya menjuarai seri balap GP San Marino 2017, di Italia, Marc Marquez (Repsol Honda), mengaku punya trik tersendiri untuk meraih kemenangan di Sirkuit Misano World Marco Simoncelli, akhir pekan lalu.
Ia mengatakan, dirinya sengaja melakukan manuver pada lap terakhir balapan tersebut.
Strategi ini terbukti berhasil. Melalui aksinya itu, Marquez tampil sebagai pemenang balapan.
“Sangat mudah melakukan kesalahan dan karena itulah saya memutuskan untuk menyerang hanya pada lap terakhir,” kata Marquez yang dikutip dari situs tim Honda Racing, yang dicuplik ‘BolaSport.com’ dan ‘Juaranet’.
“Balapan ini adalah salah satu yang terbaik dalam karir saya,” kata Marquez.
“Kemenangan ini memberi saya perasaan yang luar biasa karena membutuhkan konsentrasi luar biasa untuk mengendalikan ketegangan sepanjang waktu,” ujar pebalap Spanyol itu.
Pada balapan GP Austria, Marquez pernah berusaha melakukan manuver untuk menyalip Dovizioso pada lap terakhir, tetapi usaha tersebut belum membuahkan hasil.
Kemenangan pada MotoGP San Marino membawa Marquez kembali memuncaki klasemen pebalap dengan raihan 199 poin.
Poin tersebut sama dengan perolehan poin Andrea Dovizioso yang kini berada di peringkat kedua. (B-JN/jr)