BENDERRAnews, 22/7/17 (Jakarta): Ada yang berbeda di Siloam Hospitals Group saat memperingati Hari Anak Nasional, yang jatuh pada hari Sabtu (22/7/17). Ada keceriaan dan suasana bahagia di kalangan pasien anak dan keluarganya.
Pasalnya, sebagai salah satu kegiatan yang menarik perhatian dan memicu suasana bahagia itu, karena pihak pembagian ‘puzzle’ ukuran A3. Mainan (‘games’) bernuansa edukatif ini diberikan kepada pasien anak.
Dilaporkan, pembagiannya dilakukan sepanjang hari oleh anggota staf manajemen di tiap-tiap unit rumah sakit Siloam.
Itu dilakukan, karena inilah salah satu cara pihak rumahsakit memberi perhatian kepada anak-anak yang dirawat. Sebab, mereka tentu membutuhkan perhatian khusus, karena berada dalam kondisi fisik yang tidak sehat, dan pasti agak berat untuk diajak main.
“Setiap orangtuapun yang menjaga anak di rumahsakit tentu ada perasaan kuatir dan seterusnya,” ujar Direktur Network & Development Kamaljeet Singh Gill dalam rilisnya yang diterima redaksi, Sabtu (22/7/17) malam via PR Siloam, Jimmy Rambing.
Siloam memang beda
Nah, alat permainan sejenis ‘puzzle’ ini sengaja dipilih, karena memiliki dampak yang baik bagi perkembangan anak.
“Yaitu merangsang rasa bahagia. Selain itu anak dapat berpikir lebih fokus, membangun keterampilan persepsi visual, serta menjadi lebih perhatian akan detail,” paparnya.
Selain itu, kordinasi mata dan sensor motorikpun bekerja, sehingga bisa mengalihkan rasa sakit atau kesadaran akan kondisi tubuh yang belum pulih.
Ditambahkan, ‘customer centric inisiative’ merupakan program yang berada dibalik setiap aktivitas perhatian untuk pasien rawat inap.
Perlu dicatat, inilah yang membedakan Siloam dengan rumah sakit lainnya. “Siloam percaya pada nilai kepuasan pasien dapat meningkatkan layanan kesehatan. Inilah tujuan dari ‘customer centric inisiative’, secara serentak dilakukan juga di Jakarta, Surabaya, Purwakarta, Cikarang, Medan, Jambi, Palembang, Balikpapan, Manado, Makassar, Kupang, Denpasar, dan Labuan Bajo”, demikian Gill.
Progresif dan inovatif
Siloam Hospitals Group (Rumah Sakit Siloam) merupakan perusahaan penyedia layanan kesehatan, yang terbukti paling progresif dan inovatif. Siloam memiliki visi dan misi yang sejalan dengan tuntutan kehadiran jasa dengan standar kualitas tinggi di Indonesia.
Siloam terus berekspansi memperluas jaringan rumah sakitnya demi memenuhi permintaan dari kelas menengah di Indonesia, serta memperkenalkan rencana kesehatan nasional.
Selain itu, Siloam juga berkomitmen memberikan pelayanan kesehatan kelas dunia, karenanya departemen gawat darurat yang komprehensif diperkenalkan sebagai layanan terlengkap.
Layanan ini untuk menangani kasus ‘neuroscience’, jantung dan trauma yang rumit.
Dedikasi perusahaan dalam industri kesehatan Indonesia diakui secara lokal dan internasional.
Kedepannya, Siloam akan terus fokus pada memastikan kepuasan pasien dan memperluas jangkauan jaringan mereka. (B-R/jr)