BENDERRA, 24/5/17 (Jakarta): Di kalangan para muda, nama ‘Endah and Resha’ termasuk yang kini digandrungi.
Pasalnya, selain musiknya yang mudah diingat, mereka juga mempunyai kegiatan untuk menyalurkan bakat-bakat muda dibidang seni.
‘EarHouse’ merupakan markas atau tempat yang digunakan Endah and Resha untuk berbagi musik, Open Mic, Art Workshop dan Talkshow.
Sebagaimana dikemukakan ‘Head of Organic Marketing’ MatahariMall, Chaya Kusuma, Endah and Resha sering berbagi ilmu kepada anak-anak muda yang mempunyai minat dalam bidang seni di EarHouse.
Kali ini, menurut Chaya, MatahariMall menjalin kerja sama dengan EarHouse untuk menggelar acara Drawing Workshop dengan tema “Berkarya Sebelum Tobat” pada tanggal 24 Mei 2017.
“Ada baiknya sebelum memasuki bulan suci Ramadhan kita belajar hal baru agar nantinya bisa bermanfaat untuk diri sendiri dan orang-orang sekitar kita,” ujar Chaya, di Jakarta, Rabu (24/5/17).
Sebagaimana dikompilasi dari ‘Investor Daily’, beberapa kegiatan selama acara workshop berlangsung, ialah, bagaimana cara membuat DIY ‘Greeting/Post Card’ kalian sendiri bersama ‘Morning Drawing’ dan merupakan art director yang karyanya dapat di lihat di akun @popomangun.png.
Kemudian, ada pula acara talkshow tentang “How to Maximaze Your Social Media During Ramadhan” yang dapat dinikmati dalam acara ini.
Ide-ide yang menarik dari Yusuf Adam bisa dilihat di akun instagram @adamsaysmusic.
“Tujuan MatahariMall mengadakan acara ini adalah untuk memberikan bekal kepada para anak-anak muda untuk melakukan kegiatan positif selama bulan Ramadan ini sekaligus mengajak mereka semua untuk menggunakan sosial media kearah yang lebih bermanfaat bukan untuk menyebar hoax apalagi keributan,” ujar Chaya.
Acara ini diselenggarakan tanpa memungut biaya dari peserta. Enaknya lagi, untuk 100 pendaftar pertama, bisa langsung mendapatkan goodie bag berisi drawing tools dan merchandise dari MatahariMall.
“Para peserta yang ikut serta dalam acara ini juga mempunyai kesempatan memenangkan London Taxi Roadbike dan Action Camera Xiaomi Yi,” kata Chaya.
Dalam acara ini, lanjut dia, para peserta bukan hanya dapat belajar tentang membuat postcard Ramadan dan memaksimalkan penggunaan sosial media, namun juga dapat menikmati alunan musik dari Duo Gitar (Betong) dan Trumpet (Dakoy).
Duo ini, bisa dikenal melalui akun Instagram @BEDA yang merupakan singkatan dari Betong Dakoy. Selain BEDA, masih ada Sky Sucahyo yang juga akan meramaikan acara Workshop ini.
Menurut Chaya, pelanggan bisa mengecek situs MatahariMall untuk mengetahui lebih lanjut mengenai promo menarik tersebut. (B-ID/BS/jr)